Sekitar 20.000 Kafilah Dari 21 Kecamatan Meriahkan Pawai Taaruf Pembukaan MTQ Ke-56 Kota Medan

Medan – Setelah dua tahun ditiadakan menyusul pandemi Covid-19, pawai taaruf kembali digelar untuk mengawali pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-56 Tingkat Kota Medan Tahun 2023 yang berlangsung di Stadion Mini Universitas Sumatera Utara (USU), Sabtu (25/2). Sekitar 20.000 kafilah dari 21 kecamatan yang ada di Kota Medan mengikuti pawai ta’aruf yang berlangsung dengan meriah tersebut.

Mengenakan baju koko putih dipadu celana hitam serta peci hitam, Wali Kota Medan Bobby Nasution didampingi Wakil Wali Kota H Aulia Rachman, Ketua DPRD Medan Hasyim SE, Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman, Rektor USU Muriyanto Amin serta unsur Forkopimda Kota Medan menyambut kafilah di panggung utama sambil melambaikan tangan.

Kafilah dari Kecamatan Medan Belawan selaku juara umum MTQ ke-55 Tingkat Kota Medan Tahun 2022 mengawali dimulainya pawai ta’aruf tersebut. Setelah itu menyusul kafilah dari Kecamatan Medan Barat, Medan Selayang, Medan Johor serta kecamatan lainnya. Kafilah dari Kecamatan Medan Baru selaku tuan rumah menutup gelaran pawai taaruf tersebut.

Selain marching band, pawai taaruf juga dimeriahkan dengan atraksi barongsai, reog Ponorogo, pencak silat, wushu serta Deklarasi Pengurangan Sampah yang diusung kafilah dari Kecamatan Medan Tuntungan. Dua pegawai Kecamatan Medan Tuntungan selanjutnya menaiki panggung utama sambil membawa spanduk berisikan tanda tangan sebagai bentuk dukungan untuk mengurangi sampah.

Selanjutnya, mereka minta kepada Bobby Nasution untuk menandatangani spanduk tersebut. Kemudian, diikuti Wakil Wali Kota, Ketua DPRD Medan, unsur Forkopimda dan Sekda Kota Medan. Aksi yang dilakukan ini  untuk mendukung penanganan sampah yang merupakan satu dari lima program prioritas Bobby Nasution untuk dituntaskan.

Selain jajaran kecamatan, kelurahan dan lingkungan, pawai taaruf juga diikuti ibu-ibu pengajian, mahasiswa, pelajar serta organisasi pemuda. Antusiasme masyarakat menyaksikan pawai taaruf juga sangat tinggi. Sejak pagi mereka sudah menunggu digelarnya pawai ta’aruf tersebut.

Bobby Nasution berharap seluruh masyarakat mendukung dan menghadiri MTQ yang akan berlangsung selama sepekan tersebut. Selain sebagai salah satu upaya untuk mendalami arti, makna dan kandungan dalam Al Qur’an, katanya, MTQ juga untuk membangun generasi yang unggul, tangguh dan berakhlak baik.

“Di samping itu melalui gelaran MTQ ini dapat semakin memperkuat silaturahmi dan kolaborasi seluruh masyarakat guna mewujudkan Kota Medan yang berkah, maju dan kondusif,” kata Bobby Nasution.

Usai pawai ta’aruf, menantu Presiden Joko Widodo ini selanjutnya meresmikan stand  yang dihadirkan guna memeriahkan festival pemuliaan kitab suci Al Qur’an tersebut. Selain TP PKK Kota Medan, stand juga berasal dari perangkat daerah serta kecamatan. Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita yang dilakukan Bobby Nasution.

(amr)

Komentar