Kades Aornakan 2 : Berkat Bantuan Babinsa Kami Punya Jalan Baru

Phakpak Barat, Klikmedan.id – Kades Aornakan 2 Jamener Berutu menyampaikan bahwa pihaknya akan mengerahkan warganya dalam membantu pekerjaan pembangunan sasaran fisik TMMD 112 di wilayahnya.

“Masyarakat kami sangat antusias bersama personel Satgas TMMD Kodim 0206/Dairi dalam melaksanakan program TMMD ini, sehingga kami yakin semua sasaran fisik TMMD ini akan selesai sebelum penutupan nanti, “ungkap Kades .

Kades Aornakan 2 Jamener Brutu juga mengucapkan beribu terimakasih kepada Dandim Dairi dan Babinsa yang telah mengabulkan keluhan masyarakat desa yang dipimpinnya.

“Berkat bantuan Pak Dandim dan Babinsa disini akhirnya impian kami terwujud memiliki jalan baru,kami akan dukung kegiatan TMMD disini,”ucap Kades.

Disini, kata Kades penduduknya berjumlah
1250 jiwa dan penduduk Desa Kecupak I berjumlah 895 jiwa dengan jumlah kepala keluarga (KK) 205 .90 persen warga disini bertani dilokasi yang dijadikan pembangunan jalan 8KM.

Dengan adanya kegiatan TMMD disini masyarakat senang sekali bahkan banyak warga yang ikhlas ladangnya diserahkan ke Kodim untuk dijadikan jalan penghubung desa.

“Kami rela menyerahkan ladang kami sebagian diambil untuk dijadikan jalan,karena apabila jalan siap maka anak cucu kami dan generasi lainnya tetap dapat memanfaatkan jalan tersebut,” ungkapnya.

Terpisah, Dansatgas TMMD 112 Kodim 0206/Dairi Letkol Arm Adietya Yuni Nurtono.SH menyampaikan bahwa kegiatan Program Fisik TMMD yang dilaksanakan di Desa Aornakan 2 dan Desa Sikupak 1 Kec PGGS Kab Phakpak Barat akan tuntas tepat waktu.

“Pembangunan jalan penghubung desa sepanjang 8 km lebar 8 meter kita akan upayakan tuntas tepat waktu dengan hasil yang baik,”ujar Dansatgas.

Masih kata Dansatgas, untuk dihari ke enam dilaksanakannya TMMD para personel Satgas dan warga membuat pikulan untuk melansir riol material gorong-gorong. “Medan dilokasi sangat sulit dilalui kendaraan sehingga kita melansir riol dengan pikulan tradisional,” jelasnya.

Dandim 0206/Dairi Letkol Arm Adietya Yuni Nurtono.SH,saat ditemui mengaku optimis saat penutupan TMMD nanti, semua sasaran pekerjaan dapat diselesaikan dengan hasil yang maksimal, dan sesuai target yang diharapkan.

“Kita optimis program TMMD dapat kita selesaikan sesuai target yang diharapkan, karena warga masyarakat antusiasnya sangat tinggi dalam mendukung program TMMD ke 112 TA 2021 ” Kata Dandim yang juga Dansatgas. (rel)

 

Komentar