Bobby Nasution Dinobatkan sebagai Tokoh Peduli Pendidikan    

klikmedan.id || Medan.
Universitas Prima Indonesia (UNPRI) menobatkan WaliKota Medan Bobby Nasution sebagai Tokoh Peduli Pendidikan sekaligus Dosen Kehormatan di Universitas tersebut.
Penobatan ini dilakukan dalam kegiatan pemberian beasiswa dari Pemko Medan kepada 300 mahasiswa UNPRI, Jumat (17/9).
“Selamat kepada seluruh adik-adik penerima beasiswa. Karena, yang menerima ini adalah orang-orang pilihan yang terpilih karena prestasi nya yang mumpuni,” kata Bobby Nasution dalam acara yang diselenggarakan di kampus Universitas tersebut.

Kesuksesan seseorang, sebut Bobby Nasution, juga didukung faktor pendidikan dan nilai akademik yang baik. Namun,  yang harus diingat, pendidikan harus mampu mengubah pola pikir dan karakter menjadi lebih baik. “Tapi di luar itu, lingkungan yang baik juga menentukan keberhasilan. Maka dari itu, pilihlah lingkungan yang baik, koneksi atau jaringan dan ruang lingkup yang baik. Insya Allah, lingkungan dan koneksi yang baik akan membawa kita pula pada kebaikan, pada hasil yang baik,” terangnya.

Bobby Nasution berpesan kepada para penerima beasiswa untuk dapat mengikuti seluruh pembelajaran dengan baik dan tekun. Apalagi, tambahnya, fasilitas yang ada sangat mendukung dalam kelancaran proses belajar mengajar.
“Tetap semangat, juga mari kita patuhi selalu protokol kesehatan agar level PPKM segera turun sehingga pembelajaran tatap muka dapat segera dimulai,” harapnya seraya mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan.

Pada kesempatan itu, Rektor UNPRI Medan Chrismis Novalinda mengucapkan terima kasih kepada Bobby Nasution atas pemberian beasiswa ini. Beasiswa ini, sebut Chrismis, sangat membantu para mahasiswa yang punya keinginan besar dalam menyelesaikan pendidikannya.
Crismis juga menyatakan pihaknya juga siap membantu program-program Pemko Medan. “Kami juga siap mendukung Pemko Medan melalui program Bina Desa sebagai wujud penerapan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ujarnya.(Sr)

Komentar