PAC IPK Medan Marelan gelar Bakti Sosial, Bagi Sembako, Tak’Jil serta Berbuka Puasa Bersama  

Medan Marelan  – Dalam rangka kegiatan bakti sosial di bulan suci ramadhan 1444 H tahun 2023, keluarga besar Pengurus Anak Cabang (PAC), Ikatan Pemuda Karya (IPK), Kecamatan Medan Marelan melaksanakan pemberian takjil  kepada masyarakat serta pengendara kendaraan di Jalan Marelan Raya Kelurahan Rengas Pulau Kecamatan Medan Marelan,  serta  dilanjutkan dengan acara berbuka puasa bersama dan memberi santunan sembako kepada para janda dan fakir miskin yang di laksanakan di kediaman Ketua PAC IPK kecamatan Medan Marelan Adi Baung, Minggu (16/4).

Menjelang berbuka puasa bersama, acara juga diisi  tausiyah yang disampaikan oleh Al Ustad Dedek yang mengatakan salut dan bangga atas kinerja PAC IPK kecamatan Medan Marelan yang mana merasa perduli terhadap sesama dan berbagi pada kaum dhuafa didalam bulan suci ramadhan ini.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua PAC IPK kecamatan Medan Marelan Adi Baung didampingi Sekjen Muhammad Zulfikar dan bendahara Suparjo dalam sambutannya mengatakan, bahwa, kegiatan yang dilaksanakan ini rutin dilakukan.

“Pelaksanaan kegiatan pembagian sembako, pemberian tak’jil serta berbuka bersama setiap tahunnya kami lakukan dan juga untuk saling berbagi kepada masyarakat yang sangat membutuhkan dan ucapan terimakasih juga Saya ucapkan kepada keluarga besar IPK Kec Medan Marelan yang mana telah mendukung untuk terlaksananya kegiatan ini hingga selesai serta berjalan dengan aman dan tertib”  terang Adi Baung.

Ditempat yang sama, Penasehat IPK Se medan Utara Abangda Rudy Simorangkir yang akrab  disapa Opung juga menyampaikan apresiasi dan bangga atas kinerja seluruh jajaran PAC IPK kecamatan Medan Marelan yang telah melaksanakan kegiatan saling berbagi di Bulan Suci Ramadhan.

“Kegiatan ini merupakan salah satu pekerjaan yang sangat mulia dihadapan Allah dan Saya juga berpesan kepada keluarga besar PAC IPK se Medan Utara khususnya PAC IPK  kecamatan Medan Marelan agar tetap solid dan saling menjaga kebersamaan diantara  kita” ujar 0pung yang disambut aplaus dan tepuk tangan para undangan yang hadir diacara tersebut.

Opung juga berpesan kepada kader IPK agar jangan mudah terpengaruh dan terpropokasi serta menghindari gesekan sesama OKP yang lain.

“Mari kita saling bergandengan tangan untuk berkarya serta  menciptakan dan menjaga  kamtibmas ditengah tengah masyaraka” ucap Opung

Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh masyarakat Medan Marelan Gamal Abdul Nasir, mantan Ketua PAC IPK Medan Marelan Rijal Kardi, Kepala Lingkungan Jalan Jala 4 Rengas Pulau serta masyarakat yang berhadir dalam rangka bakti sosial yang digelar PAC IPK kecamatan Medan Marelan menyerahkan bantuan 250 paket sembako kepada kaum dhuafa.
(Mir)

Komentar